Kamis, 01 September 2011

Dusun Sade Lombok

Dusun Sade Lombok
Pulau Lombok yang terletak di sebelah timur Pulau Bali ini selain memiliki alam dan panorama pantai yang sangat indah mempesona, Pulau Lombok juga memiliki kekayaan budaya tradisional yang sangat beraneka ragam. Salah satu dari kekayaan budaya tradisional yang ada di Pulau Lombok ini dan masih terpelihara dengan dengan baik adalah Dusun Tradisional Sasak Sade. Dusun Sade atau Sade Village ini berada di Desa Rambitan, Kecamatan Pujut. Desa ini terletak di bagian selatan Kabupaten Lombok Tengah, Provinsi Nusa Tenggara Barat - NTB. Jika anda ingin menuju Pantai Kuta Lombok, maka anda akan melewati dan melihat Dusun Sade ini, karena Dusun Sade ini bearada di pinggir jalan. Dusun Sade atau Sade Village ini adalah merupakan salah satu Desa Tradisional Sasak (suku asli Pulau Lombok) atau sebuah perkampungan suku Sasak asli yang masih mencoba mempertahankan dan menjaga keaslian sisa-sisa kebudayaan Sasak lama sejak zaman pemerintahan Kerajaan Pejanggik di Praya, Kabupaten Lombok Tengah sampai sekarang. Masyarakat yang tinggal di Dusun Sade ini adalah suku Sasak dengan sistim sosial dan kehidupan keseharian mereka yang masih sangat kental dan memegang teguh adat tradisi Sasak tempo dulu. Bahkan arsitektur rumah adat khas Sasak juga masih bisa anda lihat berdiri kokoh dan terawat dengan baik. Bangunan tradisional Sasak yang bisa anda temui di perkampungan Dusun Sade ini terdiri dari dua jenis yang disebut dengan Bale Tani dan Lumbung. Bale Tani adalah bangunan yang dipergunakan sebagai tempat tinggal, dan Lumbung adalah bangunan yang biasa digunakan sebagai tempat menyimpan padi, hasil panen atau untuk menyimpan segala kebutuhan. Rumah adat suku Sasak yang juga disebut Bale Tani ini terbuat dari kayu dengan dinding-dinding yang terbuat dari anyaman bambu dan beratapkan daun rumbia atau daun alang-alang kering. Lantai dari Bale Tani ini adalah campuran tanah, getah pohon dan abu jerami yang kemudian diolesi dengan kotoran kerbau. Bale Tani terbagi menjadi dua yaitu Bale Dalam dan Bale Luar. Ruangan Bale Dalam biasanya diperuntukkan untuk anggota keluarga wanita, yang sekaligus merangkap sebagai dapur. Sedangkan ruangan Bale Luar diperuntukkan untuk anggota keluarga lainnya, dan berfungsi sebagai ruang tamu. Antara Bale Dalam dan Bale Luar ini dipisahkan dengan pintu geser dan anak tangga. Di dalam ruangan Bale Dalam ini terdapat dua buah tungku yang menyatu dengan lantai terbuat dari tanah liat yang digunakan untuk memasak. Masyarakat di perkampungan Dusun Sade ini biasanya memasak dengan menggunakan kayu sebagai bahan bakarnya. Bale Dalam ini tidak memiliki jendela dan hanya memiliki satu buah pintu sebagai jalan untuk keluar-masuk yang hanya terletak di bagian depan Bale.
Di bagian depan rumah terdapat bangunan yang disebut dengan Lumbung yang digunakan untuk menyimpan padi, hasil panen lainnya dan tempat menyimpan segala kebutuhan. Selain Bale Tani dan Lumbung, masih ada lagi bangunan yang menjadi bangunan khas Sasak. Bangunan ini sering disebut dengan Berugak. Berugak adalah sebuah bangunan panggung berbentuk segi empat yang tidak memiliki dinding, tiangnya terbuat dari bambu beratapkan alang-alang, dan disangga oleh empat tiang (sekepat), atau enam tiang (sekenem). Berugak berfungsi sebagai tempat untuk menerima tamu, dan juga digunakan sebagai tempat untuk berkumpul, berbincang-bincang serta bersantai selepas bekerja atau sebagai tempat pertemuan internal keluarga. Biasanya Berugak terdapat di depan samping kiri atau samping kanan Bale Tani. Dusun Sade Lombok ini dihuni oleh 260 Kepala Keluarga atau sekitar 715 jiwa. Mata pencaharian penduduk di Dusun Sade ini adalah bertani dan pekerjaan menenun adalah pekerjaan sambilan kaum wanita di sini setelah selesai bekerja di sawah. Mereka menenun dengan hanya mengunakan alat tenun tradisional yang sangat sederhana. Hasil tenunan mereka beraneka ragam seperti taplak meja, kain sarung, kain songket, selendang, dan lain-lain. Hasil tenunan itu mereka kumpulkan untuk dijual di art shop koperasi. Suasana di kampung Dusun Sade ini terdiri dari gang-gang sempit yang bertingkat sehingga salah satu cara untuk melihat-lihat keadaan sekitar kampung ini adalah dengan berjalan kaki. Masyarakat di Dusun Sade ini juga memiliki adat atau tradisi menanam batu nisan untuk orang yang sudah meninggal. Penanaman batu nisan ini dilakukan tergantung dari pada kemampuan keluarga yang ditinggalkan yang dihadiri oleh keluarga yang ditinggalkan dan mengundang tetangga melakukan acara selamatan dengan membacakan ayat-ayat suci Al-Qur'an sampai Subuh. Bagi mereka yang mampu biasanya tradisi penanaman batu nisan ini dilakukan seminggu setelah meninggal, tapi bagi mereka yang kurang mampu biasanya tradisi ini dilakukan pada 100 harinya. Dusun Sade Lombok ini memang masih kental dengan budaya dan citra tradisional. Budaya gotong royong masih tetap mereka lestarikan hingga saat ini. Budaya gotong royong mereka tersebut tampak pada saat rumah salah seorang warga mengalami kerusakan, para tetangga secara sukarela ikut membantu memperbaikinya dari mengayam alang-alang hingga menaikkan atap dan mengganti dinding, mereka lakukan semua itu bersama-sama secara gotong royong dan sukarela. Ini adalah cermin dari sebuah budaya dan kearifan Suku Sasak Sade yang perlu kita ambil sebagai contoh dan tauladan dalam kehidupan bermasyarakat sehari-hari di jaman sekarang ini.

Kunjungan Anda ke Pulau Lombok akan tidak lengkap
sebelum melihat rumah tradisional Sasak ini..!!

Rabu, 31 Agustus 2011

Pantai Selong Belanak, Pantai Mawun dan Pantai Mawi Lombok

Pantai Selong Belanak, Pantai Mawun dan Pantai Mawi Lombok
Pantai Selong Belanak Lombok, Selong Belanak Beach merupakan salah satu diantara sekian banyak pantai yang ada di Pulau Lombok daerah selatan Kabupaten Lombok Tengah Provinsi Nusa Tenggara Barat. Pantai Selong Belanak Lombok atau Selong Belanak Beach Lombok ini juga memiliki pemandangan yang sangat indah dan masih alami untuk dinikmati. Perjalanan menuju lokasi Pantai Selong Belanak Lombok ini membuat anda harus ekstra hati-hati, karena jalan yang naik turun dan berliku-liku. Pantai Selong Belanak Lombok ini memiliki hamparan air laut yang berwarna bening biru kehijauan dan hamparan pasir putihnya yang sangat lembut terbentang luas di sepanjang pesisir pantai. Berbeda dengan jenis pasir putih yang ada di Pantai Kuta Lombok, Pantai Tanjung Aan Lombok atau Pantai Seger Lombok. Kelembutan pasir putih yang dimiliki Pantai Selong Belanak Lombok ini akan bisa anda rasakan di kaki jika anda berjalan menyusuri pantai tanpa alas kaki. Selain pasir putihnya yang membedakan Pantai Selong Belanak Lombok dengan pantai-pantai lainnya adalah Pantai Selong Belanak Lombok ini juga memiliki dasar pantai yang berpasir lembut tidak seperti pantai-pantai lainnya yang memiliki dasar yang berbatu karang. Jika anda melihat Pantai Selong Belanak Lombok dari atas bukit, maka anda akan kagum melihat keindahan pemandangan yang diberikan Pantai Selong Belanak Lombok ini. Di sekitar pantai ini anda akan menemukan pemukiman-pemukiman nelayan dengan bentuk bangunan yang masih sangat sederhana dan tradisional. Dengan suasana yang sepi hanya ditemani oleh suara deburan ombak dan tiupan angin laut, akan membuat kita semakin betah untuk tinggal di pantai ini. Pantai sangat cocok untuk anda yang ingin keluar dari kebisingan kota.

Pantai Mawun Lombok, Mawun Beach. Pantai ini berada diantara dua pantai atau diapit oleh dua pantai yaitu Pantai Kuta Lombok dan Pantai Selong Belanak Lombok. Pantai Mawun Lombok letaknya di daerah selatan Kabupaten Lombok Tengah, tepatnya di Desa Tumpak Kecamatan Pujut. Pantai Mawun Lombok juga merupakan pantai yang memiliki hamparan pasir putih dan panorama alam yang sangat menakjubkan dengan air laut yang sangat jernih berwarna biru dan ombak yang sangat tenang. Sehingga sangat bagus untuk mandi dan bermain-main di air sambil menikmati keindahan alam pantai di tepian. Karena Pantai Mawun Lombok ini memiliki dasar yang cukup curam sehingga anda harus lebih berhati-hati jika ingin berenang ke tengah pantai. Perjalanan menuju lokasi Pantai Mawun Lombok ini akan membuat anda tidak bisa melaju kendaraan anda untuk lebih cepat lagi, karena selain jalan yang naik turun dan kondisi jalan yang akan anda temui agak kurang bagus.

Pantai Mawi Lombok, Mawi Beach. Salah satu dari beberapa pantai yang ada di kawasan selatan Kabupaten Lombok Tengah ini adalah Pantai Mawi Lombok. Pantai ini juga memiliki bentangan luas pasir putih yang menghiasi pesisir pantainya. Pantai ini berada dibalik perbukitan dan cukup jauh dari jalan umum. Perjalanan menuju Pantai Mawi Lombok ini juga tidak jauh bedanya dengan kondisi jalan yang telah anda lalui menuju Pantai Selong Belanak Lombok. Tapi setelah anda tiba di Pantai Mawi Lombok ini maka segala yang anda alami dan rasakan selama dalam perjalanan menuju Pantai ini akan sirna setelah melihat keindahan pemandangan Mawi Beach yang sangat mempesona membentang dihadapan anda. Bukit-bukit kecil yang berjajar di sisi pantai semakin mempesona keindahannya yang menjadi daya tarik tersendiri dari Pantai Mawi Lombok. Selain keindahan pemandangan alam yang disuguhkan, Pantai Mawi Lombok juga memiliki ombak yang sangat disukai oleh para peselancar dari manca negara. Karena Pantai Mawi Lombok merupakan salah satu pantai di Pulau Lombok yang memiliki ketinggian ombak yang sangat cocok untuk berselancar. Pantai Mawi Lombok ini sangat cocok untuk suasana rekreasi.

Sabtu, 27 Agustus 2011

Lombok Paradise

Visit Lombok Year 2012/2013
Bandara Internasional Lombok (BIL) merupakan faktor utama sarana penunjang suksesnya agenda Visit Lombok Year 2012/2013 atau Tahun Kunjungan Wisata ke Pulau Lombok 2012/2013. Lombok Paradise adalah sebutan yang pantas juga diberikan untuk Pulau Lombok yang berada di sebelah timur Pulau Bali, karena Pulau Lombok juga memiliki keindahan wisata alam, kesenian budaya, dan kerajinan tangan yang tidak kalah menariknya dengan keindahan alam yang dimiliki oleh Pulau Bali. Pulau Lombok memiliki beberapa obyek wisata alam yang bisa anda temui di beberapa Kabupaten yang ada di Pulau Lombok ini. Dalam usahanya untuk mensukseskan program Visit Lombok Year 2012/2013 atau Tahun Kunjungan Wisata Ke Pulau Lombok 2012/2013. Kabupaten Lombok Tengah memiliki beberapa obyek wisata yang bisa anda kunjungi diantaranya :

Pantai Kuta Lombok, Kuta Beach Lombok, Pantai Tanjung Aan Lombok, Tanjung Aan Beach, Pantai Seger Lombok, Seger Beach, Pantai Selong Belanak Lombok, Selong Belanak Beach, Pantai Mawi Lombok, Mawi Beach, Pantai Mawun Lombok, Mawun Beach, Dusun Sade Lombok, Sade Village, Air Terjun Benang Stokel, Air Terjun Benang Kelambu, Aik Bukak. Beberapa keindahan alam lainnya yang ada di Lombok Paradise atau Pulau Lombok ini akan membuat anda kagum dan terpesona melihatnya. Pantai Kuta Lombok, Kuta Beach Lombok adalah merupakan salah satu dari beberapa keindahan alam yang dimiliki oleh Kabupaten Lombok Tengah, Pantai Kuta Lombok ini yang tepatnya berada di bagian selatan Pulau Lombok yaitu di Desa Kuta Kecamatan Pujut Kabupaten Lombok Tengah Nusa Tenggara Barat. Keindahan panorama alam Pantai Kuta Lombok ini juga tidak kalah menariknya dengan Pantai Kuta yang letaknya di Pulau Bali. Pantai Kuta Lombok ini dikelilingi oleh sederetan perbukitan yang membuat keindahan panorama alam Pantai Kuta Lombok ini semakin mempesona dan pengunjungnya akan merasa semakin betah tinggal berlama-lama untuk menikmati alam Pantai ini. Pantai Kuta Lombok memiliki hamparan pasir yang berwarna putih dan ombak yang sangat menggoda bagi para pecinta surfing untuk bisa menikmatinya. Di sebelah Timur Pantai Kuta Lombok ini berdampingan dengan Pantai Tanjung Aan Lombok dan Pantai Seger Lombok, yang juga tidak kalah indahnya. Ketiga Pantai ini menyambung menjadi satu hamparan pantai berpasir putih yang langsung menghadap ke Samudera Indonesia.

Pantai Tanjung Aan Lombok, Tanjung Aan Beach. Pantai ini benar-benar memiliki keindahan panorama alam dengan air lautnya yang masih sangat bersih dan dengan hamparan butiran-butiran lembut kilauan pasir putih yang membentang sepanjang pesisir pantai, serta barisan pohon-pohon kelapa yang menjulang dan sederetan bukit-bukit hijau yang mengelilingi indahnya Pantai Tanjung Aan Lombok. Semua ini akan membuat pengunjungnya semakin kagum dan terpesona melihatnya dan akan memanjakan para pengunjungnya untuk semakin betah tinggal berlama-lama juga pantai ini. Dari Pantai Kuta Lombok menuju Pantai Tanjung Aan Lombok ini bisa anda tempuh dengan berkendaraan sekitar 15 menit perjalanan atau sekitar 45 menit dengan berjalan kaki jika anda ingin berjalan sambil menikmati keindahan alam pantai disini di sepanjang perjalanan. Anda akan merasakan jika suasana alam Pantai Tanjung Aan Lombok ini sangat tenang dan sunyi dibandingkan dengan suasana alam di Pantai Kuta Lombok, karena di sekitar Pantai Tanjung Aan Lombok ini hampir tidak ada bangunan yang bisa anda temui disini kecuali hanya bangunan-bangunan kecil yang berupa balai-balai yang sengaja dibuat oleh masyarakat untuk tempat beristirahatnya para wisatawan yang datang berkunjung. Ciri khas dari Pantai Tanjung Aan Lombok ini adalah butiran pasir putihnya tidak melekat di kulit. Mandi dan berenang adalah aktifitas yang sering dilakukan oleh para wisatawan yang datang berkunjung untuk menikmati keindahan alam pantai ini.

Pantai Seger Lombok, Seger Beach. Pantai ini juga memiliki daya tarik keindahan panorama alam yang tidak kalah eksotisnya dengan dua pantai lainnya yang berada di sekitarnya yaitu Pantai Kuta Lombok dan Pantai Tanjung Aan Lombok. Pantai Seger Lombok juga memiliki keindahan alam yang dihiasi oleh hamparan pasir putih berkilau yang terbentang luas dan dikelilingi oleh barisan pohon-pohon kelapa serta sederet perbukitan. Anda akan lebih kagum dan terpesona melihat keindahan panorama alam Pantai Seger Lombok ini, jika anda bisa melihatnya dari atas perbukitan yang ada disekeliling pantai. Selain keindahan alamnya Pantai Seger Lombok ini juga memiliki ciri khas tersendiri dari kedua pantai tadi. Dalam setahun sekali antara Bulan Februari dan Bulan Maret, atau setiap tanggal 20 pada Bulan kesepuluh menurut penanggalan Suku adat Sasak di Pantai Seger ini diselenggarakan Upacara Adat Sasak yang sering disebut dengan Pesta Adat Bau Nyale. Bau Nyale dari Bahasa Sasak yang artinya Menangkap Nyale (Bau artinya Menangkap : Nyale adalah binatang laut sejenis cacing). Konon ceritanya menurut suku Sasak, suku asli Pulau Lombok dipercaya bahwa Nyale ini merupakan jelmaan dari seorang Putri Raja yang cantik jelita bernama Putri Mandalika yang melakukan bunuh diri dengan menceburkan dirinya ke laut. Acara ini biasanya mulai dilaksanakan pada tengah malam dan acara ini juga sudah menjadi agenda dari Pemerintah Daerah setempat Sub Dinas Pemasaran Pariwisata Kabupaten Lombok Tengah setiap tahunnya. Acara Bau Nyale atau Menangkap Nyale ini sendiri sebenarnya dilakukan pada pagi hari sebelum fajar, dan dalam Acara Bau Nyale ini juga sering ditambahkan dengan acara Pementasan Drama kolosal Putri Mandalika pada malam harinya, dan Acara ini juga sering dihadiri oleh para Pejabat Lokal hingga para Pejabat dari Provinsi Nusa Tenggara barat, dan bahkan tidak sedikit juga tamu yang datang dari Jakarta, dan juga dibanjiri oleh ribuan para pengunjung atau wisatawan lokal yang datang dari segala pelosok maupun wisatawan asing yang sengaja datang ke Pantai Seger Lombok ini untuk bisa menikmati keindahan alam dan menyaksikan acara Bau Nyale tersebut serta sekaligus ikut turun ke laut menangkap Nyale beramai-beramai.

Liburan Anda ke Lombok ini akan kurang lengkap jika anda belum mengunjung ketiga Pantai ini..!!!!